Seputar Peradilan
PTA Banjarmasin Mengadakan Rapat Koordinasi Perdana Tahun 2021
Senin (4/1/2021), pada hari pertama masuk kerja tahun 2021 PTA Banjarmasin mengadakan Rapat Koordinasi yang dipimpin langsung oleh Ketua PTA Banjarmasin yaitu Drs. H. Helmy Thohir, M.H. di ruang Aula PTA Banjarmasin. Rapat dibuka oleh Sekretaris PTA Banjarmasin yaitu Naffi, S.Ag., M.H. yang menyampaikan di tahun baru ini kita awali dengan niat baru, kerjasama baru dan kekompakan baru, dan dengan jaringan internet baru kerjasama dengan lintas arta sudah bisa dinikmati hari ini.
Kemudian Ketua PTA Banjarmasin memberikan arahan berupa penyampaian pesan dari Sekretaris Mahkamah Agung RI agar menjalankan keterbukaan dan kehati-hatian dalam pelaksanaan anggaran, Peradilan Agama harus selalu terdepan, para ASN dan tenaga kontrak agar bijak dalam menggunakan media sosial, pelurusan 4 pilar yaitu Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Pengadilan Militer dan Pengadilan Tata Usaha Negara. dengan adanya jaringan internet baru agar dapat memanfaatkan Bank Data dengan sebaik-baiknya, tingkatkan disiplin dalam absen finger (absen pagi, istirahat dan pulang) dan absen SIKEP Online, serta bagi teman-teman yang berprestasi akan diberikan award dan reward dalam bentuk promosi dan mutasi dengan mempertimbangkank tingkat kesejahteraannya.