Seputar Peradilan
Kamis (20 November 2025) Pengadilan Tinggi Agama Banjarmasin menghadiri kegiatan Evaluasi Pelaksanaan Anggaran (EPA) Wilayah Triwulan IV Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Kalimantan Selatan. Kegiatan ini menjadi forum penting bagi satuan kerja untuk memastikan pelaksanaan anggaran berjalan optimal, khususnya menjelang penutupan tahun anggaran. PTA Banjarmasin diwakili oleh Kepala Sub Bagian Rencana Program dan Anggaran, Maulidia, S.Kom., M.M., serta Kepala Sub Bagian Keuangan dan Pelaporan, Iskandar, S.E.I., M.H.I. Kehadiran keduanya bertujuan memperoleh informasi terkait kendala, hambatan, dan langkah percepatan yang diperlukan dalam penyelesaian kegiatan serta serapan anggaran pada triwulan akhir. Dalam kegiatan ini, Kanwil DJPb Kalsel menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi intensif antara satuan kerja dan pihak perbendaharaan untuk memastikan seluruh proses eksekusi anggaran dapat diselesaikan secara tepat waktu dan sesuai ketentuan.



