Seputar Peradilan
Rapat Koordinasi PTA Banjarmasin dan Pengadilan Agama Se-Kalsel
Banjarbaru - Senin, 06 Februari 2023, Telah diadakan Rapat Koordinasi PTA Banjarmasin dan Pengadilan Agama se-Kalsel bertempat di Aula Muhammad Arsyad Al-Banjari PTA Banjarmasin. Rapat koordinasi ini di buka langsung oleh Ketua PTA Banjarmasin YM. Dr. Drs. H. Firdaus Muhammad Arwan, S.H, M.H didampingi Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris PTA Banjarmasin. Dalam sambutannya Ketua PTA. Banjarmasin berpesan ada tiga hal yang harus dimiliki oleh seorang pimpinan yaitu : Kemampuan, Keterampilan dan Attitude /Akhlakul Karimah. Sedangkan bapak Wakil Ketua PTA .Banjarmasin menyampaikan aspek manajemen peradilan ada empat yaitu : Perencanaan, Pelaksanaan, Pemantauan dan Evaluasi.
Selanjutnya, dalam rapat koordinasi Panitera PTA Banjarmasin membahas tentang umlah penerimaan perkara pada tahun 2022 yaitu 12.905 dan perkara yang di putus pada tahun 2022 berjumlah 12.098 dan jumlah perkara yang diselesaikan pada tahun 2022 adalah 12.757 perkara, sehingga sisa perkara pada tahun 2022 adalah 148 perkara atau 1,1 %. Di bidang kesekretariatan, Sekretaris menyampaikan tentang masih rendahnya kinerja indikator pelaksanaan anggaran pada revisi halaman III DIPA, Masih adanya PPK yang belom bersertifikat, absensi masih belu sepenuhnya online menggunakan SIKEP, kinerja website masih harus ditingkatkan dsb.
Acara dilanjutkan dengan pemberian materi Peran Agent of Change dengan pemateri Wakil Ketua PTA. Banjarmasin dan memberikan hadiah kepada PA. Pelaihari dan PA Negara karena memberikan jawaban yang terbaik. Kemudian acara dilanjutkan dengan Pleno dipimpin oleh Hakim Tinggi Drs. H. Nurahmat, M. H. Dan langsung dibacakan secara bergantian rumusan hasil rapat koordinasi secara bergantian dari PA. Se Kal-Sel. Kemudian Pembinaan Teknis Yustisial dengan narasumber Ketua PTA Banjarmasin YM. Dr. Drs. H. Firdaus Muhammad Arwan, S.H, M.H. Dengan peserta Ketua, wakil ketua dan panitera PA Se KalSel. Sedangkan para sekretaris PA se-Kalsel dipandu oleh Sekretaris PTA Banjarmasin bapak Naffi, S.Ag, M.H melaksanakan rapat koordinasi dan FGD kesekretariatan di ruang command center PTA Banjarmasin.