Seputar PA se Kalsel
Kamis, 8 April 2021 bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Rantau, Tim Hakim Tinggi Pengawas Daerah (Hatibinwasda) yang terdiri dari Ketua, Hakim Tinggi dan asistensi dari Kepaniteraan dan Kesekretariatan PTA Banjarmasin melakukan Pembinaan dan Pengawasan di Pengadilan Agama Rantau. Acara dilaksanakan selama 2 hari kerja 8 dan 9 April 2021, dibuka oleh Ketua PTA Banjarmasin YM Drs. H. Helmy Thohir, M.H., beliau berharap dengan adanya pengawasan dan pembinaan ini menjadi sarana untuk pengadilan tingkat pertama selalu berbenah dan meraih WBK dari Zona Integritas.
Seluruh pegawai Pengadilan Agama Rantau sangat antusias atas kedatangan Tim Hatibinwasda PTA Banjarmasin. "sangat bermanfaat binwas seperti ini, agar kita sadar mana yang salah dan mana yang benar" ujar Taufik Rahman, S.H.I. (Hakim PA Rantau).
Acara dilanjutkan pada hari Jum'at, 9 April 2021 bertajuk Ekspos Hasil Pengawasan dan Pembinaan, diawali dengan uji coba presentasi Zona Integritas oleh Ketua PA Rantau Rabiatul Adawiah, S.Ag., dan dilanjutkan penyampaian hasil temuan Pengawasan dan Pembinaan, dan menutup acara oleh Hakim Tinggi PTA Banjarmasin YM Drs. H. Muhammad Syafi'ie Thoyib, S.H., M.H., sekaligus penyerahan Laporan Hasil Pembinaan dan Pengawasan. Semoga dengan adanya Pengawasan dan Pembinaan dari Hatibinwasda PTA Banjarmasin, PA Rantau semakin jaya dan sukses. (MW)
Editor. Tim TI PA Rantau