Seputar PA se Kalsel
"Semangat Merah Putih"
di Apel Sore Jumat, 9 Agustus 2024
Rantau, 9 Agustus 2024 - Pengadilan Agama Rantau menggelar apel sore yang sarat semangat kebangsaan, di halaman kantor Pengadilan Agama Rantau. Apel ini dihadiri oleh seluruh pimpinan, karyawan, karyawati, mitra kerja dari LBH STAI Darul Ulum Kandangan, serta mahasiswa praktikum dari UIN Antasari Banjarmasin. Suasana penuh semangat merah putih mewarnai kegiatan apel menjelang perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia dan Mahkamah Agung RI ke-79.
Apel dipimpin oleh dua petugas utama, yaitu Dina Khomsiana Afidatul Masruroh selaku Pembina Apel, dan Zahrudin Effendi sebagai Pemimpin Apel. Dalam amanatnya, Pembina Apel berpesan kepada seluruh peserta apel untuk menjaga kesehatan di tengah padatnya aktivitas dan mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas partisipasi serta dedikasi yang telah diberikan dalam menyukseskan rangkaian kegiatan menyambut HUT NKRI dan Mahkamah Agung RI.
Sejak tanggal 8 Agustus 2024, Pengadilan Agama Rantau telah melaksanakan 11 kegiatan lomba untuk memeriahkan peringatan HUT NKRI dan Mahkamah Agung. Semangat kebersamaan dan gotong royong yang ditunjukkan oleh seluruh jajaran serta mitra kerja Pengadilan Agama Rantau menjadi cerminan dari semangat merah putih yang berkobar di hati setiap peserta apel.