Seputar PA se Kalsel
Ketua Pengadilan Agama Rantau Hadiri Acara Paripurna Pengucapan Sumpah/ Janji Anggota DPRD Kabupaten Tapin Masa Jabatan 2024-2029
Secara Langsung, 5 Agustus 2024 - Ketua Pengadilan Agama Rantau, Ahmad Fahlevi, bersama Nasrudin yang bertindak sebagai ajudan dan supir, menghadiri acara Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD Kabupaten Tapin Masa Jabatan 2024-2029. Acara tersebut berlangsung khidmat dan lancar di Gedung DPRD Kabupaten Tapin.
Acara yang dimulai pukul 10.00 WITA ini dihadiri oleh seluruh anggota DPRD terpilih serta berbagai tamu undangan. Rangkaian kegiatan diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembukaan rapat paripurna oleh Ketua DPRD periode 2019-2024, pembacaan Surat Keputusan Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan tentang peresmian pemberhentian dan pengangkatan Anggota DPRD Kabupaten Tapin oleh Sekretaris DPRD.
Selanjutnya, prosesi pengucapan sumpah/janji anggota DPRD dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Rantau, diikuti dengan penandatanganan berita acara sumpah/janji anggota DPRD masa jabatan 2024-2029. Prosesi penyematan PIN dilanjutkan dengan penyerahan Surat Keputusan Gubernur dan pengumuman pimpinan sementara DPRD Kabupaten Tapin oleh Sekretaris DPRD.
Acara tersebut juga diisi dengan sambutan dari Penjabat Bupati Tapin dan Gubernur Kalimantan Selatan yang diwakili oleh Penjabat Bupati Tapin, serta diakhiri dengan doa dan penutupan rapat paripurna oleh Ketua DPRD sementara. Meskipun berlangsung pada hari kerja, semangat dan dedikasi Ketua Pengadilan Agama Rantau untuk menghadiri dan menyukseskan acara ini patut diapresiasi.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Pengadilan Agama Rantau, Ahmad Fahlevi bercerita, pentingnya sinergi antara lembaga yudikatif dan legislatif dalam mewujudkan pemerintahan yang adil dan sejahtera bagi masyarakat Tapin. Beliau berharap agar anggota DPRD yang baru saja dilantik dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab dan integritas.
Kehadiran Ketua Pengadilan Agama Rantau dalam acara tersebut menunjukkan komitmen beliau dalam mendukung setiap kegiatan yang bertujuan meningkatkan kualitas pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Tapin.