Seputar PA se Kalsel
BRIEFING PAGI: JAGA INTEGRITAS DENGAN TIDAK BERINTERAKSI DENGAN PIHAK
Semangat pagi!
Seluruh aparatur Pengadilan Agama Barabai kembali mengikuti kegiatan rutin Rabu pagi yaitu briefing yang dipimpin oleh Ketua, Wakil Ketua, Hakim, dan Sekretaris. Pada kesempatan ini, pimpinan menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai atas usaha menjaga kerapian dan kebersihan lingkungan kantor. Ketua Pengadilan Agama Barabai, H. Muhammad Nuruddin, Lc., M.Si juga menekankan pentingnya menjaga integritas dengan mematuhi pedoman perilaku yang telah ditentukan. Terkait hal ini, beliau mengingatkan agar seluruh aparatur Pengadilan Agama Barabai terutama Hakim untuk bersikap hati-hati dan menghindari berinteraksi dengan pihak berperkara ketika sedang berada diluar gedung pengadilan atau diluar rumah. Hal ini bertujuan untuk menjaga kepercayaan masyarakat pencari keadilan serta mencegah pihak yang memiliki maksud tidak baik untuk membuat cerita tidak benar yang dapat merusak citra dan kredibilitas diri sendiri dan lembaga peradilan.
Wakil Ketua Pengadilan Agama Barabai, Dr. H. Muhammad Najmi Fajri, S.H.I., M.H.I mengingatkan kembali kepada agar seluruh aparatur Pengadilan Agama Barabai lebih memperhatikan absensi untuk menghindari masalah pegawai yang hadir namun lupa absen. Beliau juga meminta bagian Kepegawaian untuk tetap giat mengingatkan pegawai untuk absen di pagi dan sore hari.
Diakhir kegiatan, Ketua Pengadilan Agama Barabai menghimbau kepada seluruh pegawai untuk menjaga kesehatan karena terkadang kita lupa bahwa sehat adalah anugerah. Ketika sakit, kita baru akan menyadari nikmatnya sehat dan dapat beraktivitas, untuk itu kita harus menyayangi tubuh kita dan selalu mengutamakan kesehatan.