Seputar PA se Kalsel
BERSIH-BERSIH PA. PELAIHARI
Di hari yang penuh kebaikan dan keutamaan, Aparatur Pengadilan Agama (PA) Pelaihari bahu membahu melaksanakan kegiatan Jumat Bersih di seluruh halaman Kantor. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 12/05/2023. Ketua PA. Pelaihari terjun langsung dalam Pembersihan sekitar lingkungan kantor PA Pelaihari, dengan aktif secara terus menerus dalam memaksimalkan penerapan 5 R pada Kantor PA Pelaihari. Kebersihan adalah hal yang mutlak dibutuhkan oleh setiap orang yang tinggal di dalam lingkungan hidup.
Agenda kegiatan bersih menyasar di sejumlah tempat publik di antaranya area tempat parkir, ruangan, halaman belakang dan tempat publik lainnya di sekitar Kantor PA Pelaihari. Kegiatan ini bertujuan untuk tetap maksimalkan pelayanan, prioritaskan kenyamanan pengunjung dan pencari keadilan, selalu terapkan 5 RIN (Ringkas, Rapi, Resik, Rajin, Rawat, Indah dan Nyaman) dalam memberikan pelayanan kepada siapapun yang mengunjungi kantor Pengadilan Agama Pelaihari. Hal ini juga berpengaruh dalam meningkatkan kesadaran para pegawai tentang kebersihan kantor Pengadilan baik didalam maupun diluar ruangan.
Para aparatur PA. Pelaihari memiliki mindset lebih peka terhadap sampah yang dengan sadar memungut sampah di sekelilingnya tanpa harus menunggu petugas Cleaning Service tiba. Kami memahami bahwa lingkungan hidup yang bersih, menciptakan rasa kenyamanan serta kesehatan bagi setiap individu yang tinggal di dalamnya. Hal inilah yang dijadikan pedoman bagi kami aparatur PA Pelaihari dengan terus berupaya menjaga kebersihan lingkungan yang dimulai dari hal kecil yaitu menyediakan tempat sampah di setiap sudut ruang.
Sumber: https://www.pa-pelaihari.go.id/seputar-peradilan/1008-bersih-bersih-pa-pelaihari.html