Selamat Datang di Website Pengadilan Tinggi Agama Banjarmasin   Click to listen highlighted text! Selamat Datang di Website Pengadilan Tinggi Agama Banjarmasin Powered By GSpeech
gspeech_html   Click to listen highlighted text! gspeech_html Powered By GSpeech

Seputar PA se Kalsel

PA Pelaihari Selenggarakan Peringatan Isra Miraj Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H

WhatsApp Image 2023 02 15 at 8.30.33 PM

(Rabu, 15 Februari 2023) Pengadilan Agama Pelaihari menggelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1444 Hijriah/2023 Masehi. Bertempat di ruang sidang 1 Pengadilan Agama Pelaihari, kegiatan dilaksanakan mulai pukul 11:00 - 12:00 wita dan dihadiri Ketua Pengadilan Agama Pelaihari, Wakil Ketua, Hakim serta Aparatur PA Pelaihari.

WhatsApp Image 2023 02 15 at 3.34.19 PMWhatsApp Image 2023 02 15 at 3.34.14 PM

Acara ini diisi dengan pembacaan syair-syair maulid Habsyi dan dilengkapi dengan penampilan memukau dari grup rebana “Az Zahra” yang merupakan kumpulan beberapa orang Pegawai PA. Pelaihari. Indahnya lantunan syair syair Maulid dan diiringi dengan alat musik terbang membuat hadirin yang mendengarkan semakin tersentuh dan turut larut ikut bersama-sama melantunkan syair-syair maulid. Adapun Peringatan Maulid Nabi SAW tahun ini mengangkat Tema: "Mari tingkatkan iman dan taqwa ke Allah SWT & kecintaan kita pada Rasulullah SAW".

WhatsApp Image 2023 02 15 at 3.34.13 PMWhatsApp Image 2023 02 16 at 10.17.46 AM 1

Kegiatan maulid Nabi dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-quran oleh Hakim PA. Pelaihari H. Abdul Hamid, S.Ag., dan dilanjutkan dengan ceramah Agama yang disampaikan oleh Wakil Ketua PA. Pelaihari, Mawardi, S.Ag., M.H.I. tentang peristiwa Isra Mi’raj. Beliau menyampaikan bahwa ini merupakan salah satu peristiwa penting bagi umat Islam, karena pada peristiwa inilah Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan sholat lima waktu sehari semalam. Beliau juga menegaskan hikmah yang dapat diambil dengan peringatan isra mi'raj hendaknya menambah dan mempertebal keimanan dan ketaqwaan kepada Allah dengan menjalankan perintah-Nya yakni melaksanakan sholat lima waktu. Kegiatan Isra Mi’raj terlaksana dengan tertib dan khidmat. Dan ditutup dengan do’a oleh Bapak Marzuki, S.H.,M.S.

Sumber: https://pa-pelaihari.go.id/seputar-peradilan/976-pa-pelaihari-selenggarakan-peringatan-isra-miraj-nabi-besar-muhammad-saw-1444-h.html


Aco-Button Videomin-Button lpg-Button Apik-Button Click to listen highlighted text! Powered By GSpeech