Seputar PA se Kalsel
PENGADILAN AGAMA PELAIHARI RAIH PERINGKAT 3 NASIONAL PRESTASI KINERJA TRIWULAN II TAHUN 2022
Penilaian Prestasi Kinerja pada Pengadilan Agama Triwulan II Tahun 2022 telah resmi diumumkan pada tanggal 02 Agustus 2022 oleh Direktorat Jendral Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI. Berdasarkan Surat Direktorat Jendral Badan Peradilan Mahkamah Agung Nomor: 3345/DJA/KP.02.1/7/2022, Pengadilan Agama Pelaihari meraih peringkat ke 3 Nasional dari 108 satker Pengadilan Agama kategori Kelas I B. Poin penilaian prestasi terdiri dari 3 (tiga) komponen yakni Administrasi Teknis Perkara, Manajemen Peradilan dan Integritas/ Moralitas. Dari ketiga komponen tersebut Pengadilan Agama Pelaihari Kelas IB memperoleh nilai akhir 84,72.
Ketua Pengadilan Agama Pelaihari Kelas IB, Hj. St. Zubaidah, S.Ag.,S.H.,M.H., sangat mengapresiasi hasil penilaian prestasi kinerja satuan kerja triwulan II Tahun 2022 oleh Ditjen Badilag. “Prestasi yang diraih hari ini adalah wujud nyata hasil kinerja yang dilakukan oleh seluruh Pimpinan dan ASN Pengadilan Agama Pelaihari Kelas IB kita wajib bersyukur atas prestasi yang telah diraih, dan juga capaian ini harus kita tingkatkan dan kita pertahankan, Hasil tidak akan menghianati proses.” ujarnya.
Beliau juga mengingatkan kepada seluruh Pimpinan dan ASN Pengadilan Agama Pelaihari Kelas IB agar selalu memberikan yang terbaik dalam melaksanakan tugas dan tidak mudah puas akan hasil yang telah didapat hari ini. Penilaian Prestasi Kinerja Triwulan II naik dari semula berada pada peringkat 8 kini melonjak naik ke peringkat ke 3 Nasional.